7 Situs Website Penyedia Gambar Gratis untuk Blog
Kebutuhan akan website penyedia gambar gratis semakin besar. Pencarian ini seakan mengalami peningkatan pesat dibandingkan dengan beberapa tahun ke belakang. Ini wajar mengingat pemasaran digital sendiri menjadi hal yang semakin populer di masyarakat.
Ketika berbicara tentang pemasaran digital, ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan. Salah satunya tentu isi konten yang ditampilkan. Nantinya isi konten tersebut perlu dibuat semenarik mungkin supaya kemungkinan sukses dalam pemasaran digital meningkat.
Namun ingat, keberadaan gambar sendiri menjadi salah satu hal yang penting untuk diperhatikan. Itu karena, gambar tersebut nantinya akan meningkatkan daya tarik konten. Jika gambarnya tidak menarik, kualitas konten pasti menurun.
Website Penyedia Gambar Gratis Terbaik untuk Blog
Nah, di bawah ini adalah beberapa situs website penyedia gambar gratis
1. Pixabay
Website penyedia gambar gratis pertama yang layak ditambahkan ke daftar pencarian anda adalah pixabay. Perlu diketahui, pixabay ini memiliki popularitas yang sangat tinggi. Popularitas tersebut dimiliki karena katalog dari web ini terbilang sangat lengkap.
Pernah ada penelitian yang menjumlahkan semua gambar di website ini. Tercatat total gambar yang tersedia mencapai 2,3 juta jenis. Bahkan ada ratusan ribu aset vektor, video, ilustrasi, dan berbagai hal lain yang bisa dimanfaatkan.
Keunggulan lain dari pixabay terletak pada pilihan resolusi yang tersedia. Nantinya Anda bisa memilih gambar dengan resolusi yang dirasa paling cocok. Selain itu, ada juga fitur editor choice’s yang memungkinkan Anda secara otomatis mendapatkan gambar terbaik.
2. Unsplash
Unsplash juga layak ditambahkan ketika sedang mencari website penyedia gambar gratis. Bisa dibilang, unsplash adalah satu-satunya website yang popularitasnya sukses menyaingi pixabay. Bahkan total gambar yang tersedia juga lebih dari 2 juta jenis dan terus bertambah.
Keunggulan lain dari unsplash ini terletak pada daftar kategori yang dimilikinya. Itu karena, kategori dari unsplash ini sangat lengkap dan beragam. Nantinya Anda bisa menggunakan beberapa kategori umum seperti alam, teknologi, hingga fashion.
Bahkan unsplash juga menyediakan beberapa kategori unik seperti spiritual dan double exposures. Dengan unsplash, Anda juga tidak akan kesulitan ketika menentukan resolusi gambar. Nantinya akan terdapat tiga pilihan resolusi mulai dari small, medium, dan large.
3. Pexels
Tidak lengkap membahas website penyedia gambar gratis tanpa menambahkan pexels di dalamnya. Itu karena, pexels ini juga termasuk website penyedia yang sekarang mengalami peningkatan popularitas. Salah satu keunggulan dari pexels terletak pada fitur barunya.
Fitur tersebut bernama advanced search yang memungkinkan Anda untuk mendapat rekomendasi kata kunci, warna gambar, hingga opsi orienstasi. Hal tersebut jelas akan mempermudah Anda dalam menentukan gambar terbaik.
Keunggulan lain dari pexels ini terletak pada navigasinya. Navigasi dari website ini sangat sederhana. Hal tersebut membuat Anda yang mempelajarinya tidak akan kesulitan. Selain itu, ada juga menu discovery yang memungkinkan Anda menemukan gambar populer.
4. Reshot
Reshot juga layak ditambahkan ketika mengulas website penyedia gambar gratis. Perlu diketahui, situs gambar ini memiliki hingga 25 ribu koleksi gambar. Jumlah ikon svg dan vektor yang tersedia juga tidak bisa dianggap sebelah mata.
Itu karena, ikon svg yang tersedia pada website ini mencapai 40 ribu dan vektornya mencapai 1500 tipe. Jangan lupakan keunikan koleksi yang dimiliki reshot. Nantinya Anda yang suka dengan konten visual kreatif pasti merasa sangat cocok.
Keunggulan selanjutnya yang tidak kalah penting dari website ini terletak pada fitur pencariannya. Fitur pencarian yang dimiliki sangat sederhana. Selain itu, fitur pencariannya juga user friendly sehingga akan mempermudah Anda.
5. Burst
Website penyedia gambar gratis berikutnya adalah burst. Untuk Anda yang belum begitu mengenal burst, website penyedia gambar ini merupakan bagian dari Shopify. Shopify sendiri adalah salah satu ecommerce web builder terbaik yang ada di dunia.
Tetapi ingat, burst tidak hanya digunakan untuk mencari gambar terbaik. Nantinya Anda yang tidak puas dengan gambar di website ini bisa mengajukan request khusus. Hal tersebut memungkinkan burst untuk menambah gambar yang tersedia sesuai permintaan.
Sebagai media informasi, gunakan saja fitur email subscription yang disediakan burst. Nantinya fitur tersebut akan memudahkan Anda untuk mendapatkan update ketika menemukan gambar terbaru.
6. PikWizard
Opsi selanjutnya ketika sedang mencari website penyedia gambar gratis adalah pixwizard. Jika dibandingkan dengan nama-nama sebelumnya, pikwizard ini memang tidak terlalu populer. Namun walaupun begitu, keberadaannya tetap layak ditambahkan.
Keunggulan utama dari pikwizard ini terletak pada kemudahan pengunduhannya. Itu karena, Anda bisa langsung mengunduhnya melalui homepage. Hal tersebut pasti akan sangat menghemat waktu Anda dibandingkan dengan website lain yang prosesnya panjang.
7. Gratisography
Gratisography adalah nama terakhir yang akan ditambahkan. Label yang dimiliki oleh website ini sendiri terbilang unik. Itu karena, gratisography menyebut kalau dirinya merupakan web gambar gratis yang paling unik di dunia. Klaim tersebut memang bisa dibenarkan. Itu karena, pilihan gambar yang tersedia sangat berwarna dan cukup eksentrik. Sebagai contoh, gratisography memungkinkan Anda untuk menemukan beberapa gambar unik seperti gorilla dengan laptop hingga kucing berdasi.
Keunikan memang penting ketika mencari gambar untuk blog. Tetapi ingat, pastikan gambar yang dipilih memang sesuai dengan karakteristik situs Anda. Jika tidak sesuai, nantinya hasil gambar dari website penyedia gambar gratis pasti terasa kurang maksimal.
Demikian informasi mengenai 7 Website Penyedia Gambar Gratis untuk Blog. Semoga bemanfaat.
Post a Comment for "7 Situs Website Penyedia Gambar Gratis untuk Blog"
Silahkan berkomentar di kolom bawah ini.
1. Berkomentarlah dengan baik dan sopan.
2. Komentar bermuatan Iklan, Pornografi, Link Hidup (masuk SPAM)
3. Komentar Anonymous tidak ditayangkan.
Komentar yang melanggar aturan akan saya hapus
Demikian harap menjadikan maklum., Salam Sukses !!